KINERJA KARYAWAN PERUSAHAAN PEMBIAYAAN PT. ADIRA CABANG DENPASAR 1 BERDASARKAN PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN LINGKUNGAN KERJA

Ni Wayan Cahya Ayu Pratami

Abstract


Abstrak: Manajemen sumber daya manusia yang baik dalam sebuah perusahaan tidak hanya memaksakan kekuasaan pimpinan kepada para karyawannya saja, tetapi bagaimana seorang pemimpin dapat juga secara bijak menerima keluhan ataupun saran yang disampaikan oleh para karyawannya demi kepentingan bersama, sehingga para karyawan merasa betah dan nyaman selama bekerjaUpaya dalam peningkatan kinerja karyawan adalah melalui perbaikan dalam hal kepemimpinan dan lingkungan kerja. Perbaikan tersebut diharapkan dapat menumbuhkan adanya kepuasan kerja pada karyawan. Peningkatan kepuasan kerja diharapkan pula akan berdampak pada meningkatnya kinerja karyawan itu sendiri. Kepemimpinan dan lingkungan kerja mempunyai pengaruh terhadap kepuasan kerja dan kinerja karyawan pada perusahaan pembiayaan PT. Adira Cabang Denpasar 1, melibatkan sejumlah responden. Data responden akan diolah menggunakan metode Partial Least Square (PLS) melalui program Smart PLS 2.0 M3. Hasil yang diperolehi menemukan bahwa kepemimpinan memiliki dampak positif terhadap kepuasan kerja tetapi hubungan tersebut tidak memiliki pengaruh yang signifikan sedangkan lingkungan kerja memiliki pengaruh yang signifikan dan positif terhadap kinerja, dan kepuasan kerja memiliki dampak positif terhadap kinerja tetapi tidak memiliki pengaruh yang signifikan. Hasil uji statistik yang menunjukkan tidak signifikan tersebut disebabkan oleh indikator kurangnya pemimpin dalam menjalankan perannya dalam melaksanakan tugas dan memerintahkan karyawannya untuk mencapai tujuan.

 

Kata kunci:Karyawan, Kepemimpinan, Lingkungan Kerja, Partial Least Square


Full Text:

PDF

References


Abdillah W, Jogiyanto HM. 2009. Konsep dan Aplikasi PLS (Partial Least Square) Untuk Penelitian Empiris. Badan Penerbit Fakultas Ekonomi dan Bisnis UGM, Yogyakarta.

Agastia,A. 2014. Pengaruh Lingkungan Kerja Fisik, Komunikasi dan Kepemimpinan Terhadap Kinerja Karyawan PT. BPR Merta Sedana Badung. E-journal Manajemen Universitas Udayana, 3(1), 29-44

Aldo Herlambang Gardjito, Mochammad Al Musadieg, Gunawan Eko Nurtjahjono. 2014. Pengaruh Motivasi Kerja dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan (Studi Pada Karyawan Bagian Produksi PT. Karmand Mitra Andalan Surabaya). Jurnal Administrasi Bisnis (JAB) Vol.13 No.1 Agustus 2014.

Azeem, Syed Mohammad. 2010. Job Satisfaction and Organizational Commitment among Employees in the Sultanate of Oman, Scientific Research, Vol 1. pp 295 – 299

Cahyani, N.,Ardana,K. 2013. Pengaruh Lingkungan Kerja Fisik, Gaya Kepemimpinan dan Insentif Financial Terhadap Kinerja Pegawai Non Medis Pada Rumah Sakit Balimed Denpasar. E-journal Manajemen Universitas Udayana, 2 (4) , 423-435.

Darmawan, H. 2013. Prinsip-prinsip Perilaku Organisasi. Surabaya : Pena Semesta

Darendehe. Albert. 2013. “Gaji, Kepemimpinan, dan Sikap Rekan Kerja Pengaruhnya Terhadap Kinerja Karyawan PT.Askes (Persero) Cabang Manado”. Jurnal EMBA, Vol.1, No.4.

Dharmanegara, I.B.Agung. Sitiari, Ni Wayan.Wirayudha, I. Dw. Gd.Ngurah. 2016. Job Competency And Work Environtment : The Effect On Job Satisfaction And Job Performance Among SMEs Worker. e-ISSN: 2278-487X, p-ISSN : 2319-7668. Vol.18, Issue 1.Ver.II (Jan 2016).PP 19-26.

Ghozali, Imam. 2013. Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program SPSS. Edisi Ketujuh, Semarang : Badan Penerbit Universitas Diponegoro


Article Metrics

Abstract view : 367 times
PDF - 263 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.